Pantai Puger ini termasuk tempat tujuan wisata populer yang ada di Jember. Karena lokasi yang mudah dijangkau, anda tidak perlu khawatir jika berkunjung ke tempat ini. Pantai Puger ini terletak di Desa Puger, Kecamatan Puger Kulon, Kabupaten Jember, Jawa Timur.

Pantai Puger tempat wisata pantai yang terletak 36 km sebelah barat daya dari pusat kota Jember. Pantai ini terkenal dengan tempat pelelangan dan penjualan ikan. Jika anda datang tidak hanya bisa menikmati keindahan laut tetapi juga melihat beberapa barisan Kapal kayu tradisional. Anda juga dapat membeli ikan segar dari nelayan di sekitar pantai atau bahkan mencoba untuk memancing di laut dengan menggunakan kano.

Pantai Puger berbeda dengan pantai pada umumnya, karena di pantai ini anda akan merasa tentram karena nuansa alami yang dimilikinya dan yang paling penting pantai ini tetap bersih dari sampah-sampah. Pantai ini cocok banget bagi anda pecinta alam, karena di Pantai ini masih tersimpan kesan alaminya.

Setiap tahunnya, penduduk di sekitar Pantai Puger merayakan ritual tradisional yang disebut “Larung Sesaji”. Kegiatan ini dilakukan sebagai ucapan syukur para nelayan kepada Tuhan untuk perjalanan yang aman selama di laut, terutama nelayan-nelayan Puger. Mereka melarung nasi tumpeng ke laut dan mengucapkan harapan mereka.

Selain Panti Puger, ada juga pantai yang tak kalah menarik yaitu Pantai Kucur. Di pantai ini anda dapat melihat monyet merah saat membawa buah atau makanan. Salah satu cerita rakyat mengatakan bahwa jika pengunjung menyakiti salah satu monyet, hal-hal buruk akan terjadi dalam hidup mereka.

untuk menikmati keindahan yang ditawarkan dari pantai pancer ini maka anda tidak perlu merogoh uang terlalu dalam , cukup Rp 5000 per orang anda sudah bisa menikmati segala keindahan dari Pantai Pancer ini , namun biaya tersebut belum termasuk parkir kendaraan yang diberi tarif Rp 2000 untuk motor , dan Rp 5000 untuk mobil

Deburan ombak yang besar seperti menyambut keberadaan pengunjung ketika berada di pantai ini. Dari pantai ini kita dapat melihat pemandangan Pulau Nusa Barong. Inilah Pantai Puger, salah satu pantai yang berada di Kawasan Jember, Jawa Timur.

Satu yang unik dari pantai yang memiliki panjang sekitar 3 km ini menjadi tempat diselenggarakannya ritual larung sesaji. Dalam ritual ini masyarakat setempat melarung nasi tumpeng beserta buah-buahan sebagai ungkapan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas rezeki yang diberikan.

Pantai Puger juga dikenal dengan hasil lautnya yang kaya. Tidak jarang kita melihat pemandangan kapal-kapal nelayan yang mencari ikan di sekitar perairan ini. Tidak hanya nelayan, para pemancing ikan juga menjadikan pantai ini sebagai tempat mereka untuk mendapatkan ikan.

Bagi pengunjung yang memiliki hobi memancing, pantai ini menjadi tempat yang pas untuk memanjakan hobi karena di sisi sebelah dalam airnya cukup tenang dan menjadi tempat yang tepat untuk memancing sambil bersantai menunggu umpan disantap ikan. Selain itu, pengunjung juga bisa menyewa perahu Nelayan berlayar ke Pulau Nusa Barong untuk sensasi memancing yang lebih menantang.

Pantai yang terletak di 35 km arah barat laut Kota Jember ini juga dikenal sebagai salah satu tempat pelelangan ikan di Jember, Jawa Timur. Bagi pengunjung yang gemar menikmati ikan laut, berkunjung ke area pantai ini menjadi lebih menyenangkan karena bisa mendapatkan ikan segar. Tidak hanya ikan segar, tempat pelelangan ini juga menjual hasil olahan seperti ikan asin dan terasi.

Spot Surfing sampai Berburu Ikan Segar

Beberapa waktu lalu, Pantai Pancer dijadikan sebagai tempat pelaksanaan Puger International Surf Exhibition, yaitu pameran surfing berskala internasional. Hal ini tidak mengherakan karena Pantai ini memiliki tipe ombak yang relatif besar, sehingga cocok sebagai tempat untuk melakukan kegiatan selancar.

Selain sebagai spot selancar, dipantai ini pengunjung bisa mengamati kegiatan nelayan saat mereka selesai berlayar bahkan Anda juga bisa membeli ikan hasil tangkapan dari para nelayan dan hasil olahan ikan seperti terasi, ikan asin dengan harga yang relatif terjangkau.

Berburu ikan segar di Pusat Pelelangan Ikan Puger

Selain sebagai spot selancar, Desa Puger pun terkenal dengan tempat pelelangan ikannya. Pantai-pantai di daerah Puger sangat terkenal sebagai pantai nelayan, karena pada pagi hari dapat terlihat aktivitas mereka. Pulang dari melaut dan dilanjutkan dengan keramaian pasar ikannya.

Warna-warni perahu nelayan mendominasi pantai yang ada di wilayah Puger ini. Sehingga sangat cocok bagi Teman Traveler yang memiliki hobi fotografi untuk mengeksplor area ini.

 

Mengamati kegiatan nelayan yang melipat jala, menurunkan hasil tangkapan ikan, dan kala mereka selesai berlayar. Selain menjual ikan-ikan hasil tangkapan dari para nelayan dengan harga yang relatif terjangkau. Teman Traveler juga bisa mendapatkan hasil olahan ikan, berupa terasi, ikan asin, dan lainnya.

 

Jembatan Cinta di Desa Puger

Desa Puger ini juga terkenal dengan Jembatan Cinta. Disebut demikian karena di jembatan ini banyak ditemukan pasangan yang biasanya duduk berduaan.

Berada di Jalur Lintas Selatan (JLS) yang tidak jauh dari Pantai Pancer, Jembatan Cinta ini merupakan salah satu spot yang harus dikunjungi. Ditambah dengan pemandangan pantai yang indah dan deretan pohon-pohon mangrove, menjadikan spot ini sayang untuk dilewatkan.

Daya Tarik yang Dimiliki Pantai Puger

Daya Tarik Pantai Puger

1. Pusat Jual Beli Ikan di Wilayah Jember

Pantai Puger yang terletak di Jember ini terkenal dengan ikan yang dihasilkan para nelayan

di sini. Bahkan menurut pandangan masyarakat sekitar ketika nama pantai ini disebut maka pastinya akan terngiang-ngiang banyaknya ikan yang berjejeran dan juga dengan perahu para nelayan.

Karena mayoritas pekerjaan masyarakat setempat sebagai nelayan, maka kampung yang ditinggali pun dijuluki sebagai kampung nelayan. Karena hal tersebut, maka tak asing lagi jika Anda berkunjung di daerah ini pasti akan menemukan pasar ikan. Pasar ikan ini digunakan untuk melelang ikan hasil tangkapan nelayan. Biasa disebut sebagai Tempat Pelelangan Ikan (TPI).

Pasar ikan ini merupakan pusat jual beli ikan di wilayah Jember yang tidak pernah sepi dari pembeli. Pasalnya di pasar ini tersedia berbagai macam ikan laut yang tentunya masih segar. Selain ikan laut, berbagai toko di pasar ini juga menyediakan hasil olahan ikan laut seperti terasi, minyak ikan, dan yang lain sebagainya.

Bagi para pengunjung yang menyukai sea food maka pasar ini tidak boleh untuk dilewatkan. Harga yang dipatok dalam menjual ikan pun sangat ramah di kantong Anda. Harga akan berbeda jika Anda membeli di pasar kota dan kondisi ikan pun pastinya juga tidak lagi sesegar ketika setelah ditangkap.

2. Ritual Larung Sesaji

Karena Pantai Puger sangat masyhur dengan ikan-ikan yang dijual, sudah pasti masyarakat sekitar pantai bermata pencaharian sebagai nelayan. Para nelayan pergi melarung untuk menangkap ikan dan menjual hasil tangkapan tersebut di kawasan pesisir pantai. Tentu saja ikan yang dijual dapat dijamin kesegarannya.

Para nelayan yang mendapatkan hasil tangkapan dan diberi keselamatan selama melaut tentu akan mengungkapkan rasa syukur kepada Sang Pencipta. Hal ini diwujudkan dalam bentuk ritual larung sesaji. Kegiatan ini dilakukan rutin setiap tahun dengan cara melarung nasi tumpeng ke laut yang sebelumnya sudah dibacakan harapan oleh para nelayan.

Alamat Masuk Pantai Puger

Bagi para wisatawan yang sedang berkelana di daerah Jawa Timur, maka jangan lupa untuk mengunjungi Pantai Puger yang lokasinya di Kabupaten Jember. Tepatnya yaitu di Desa Puger Wetan, Kecamatan Puger. Pantai ini sedikit agak susah untuk dicapai karena letaknya yang memang jauh dari pusat Kota Jember. Bahkan jalanannya pun sedikit agak rumit.

Karena keadaan yang sulit untuk dijangkau, maka pantai ini selain memiliki julukan pusat jual beli ikan juga memiliki julukan sebagai surga yang tersembunyi di Jember. Pasalnya kondisi geografis dari pantai ini saja berada di pinggir Pulau Jawa. Butuh akomodasi waktu sekitar satu jam lebih untuk bisa sampai di pantai ini.

Untuk bisa sampai di lokasi ini, para wisatawan dapat menggunakan kendaraan umum maupun pribadi. Para wisatawan yang belum mengetahui keberadaan pantai ini dapat memanfaatkan aplikasi google maps di gadget masing-masing.

Bagi para wisatawan yang ingin berlibur tentunya pasti akan menyiapkan dompet yang tidak kosong. Akan tetapi Anda tak perlu khawatir ketika berkunjung ke pantai ini. Pasalnya ketika Anda sampai di pintu masuk pantai tidak akan dikenai biaya retribusi pantai alias gratis. Anda hanya perlu mengeluarkan uang untuk membayar parkir saja.

 

Aktivitas yang Menarik Dilakukan di Pantai Puger

Aktivitas di Pantai Puger

1. Memancing Ikan di Pesisir Pantai

Bagi para wisatawan yang berkunjung di pantai ini maka akan sangat disayangkan jika melewatkan kegiatan memancing. Pasalnya pantai ini terkenal dengan kekayaan ikan yang dimiliki. Bagi para wisatawan yang memiliki hobi memancing, maka dapat mencari air yang tenang dan tidak berombak besar.

2. Spot Surfing (Berselancar)

Para wisatawan yang gemar berselancar ketika di pantai maka tidak akan melewatkan hal tersebut di pantai ini. Pantai ini sangat cocok untuk berselancar karena karakteristik ombak yang mendukung. Ombak di pantai ini memiliki tipe yang relatif besar. Sehingga dapat dibayangkan betapa asyik dan serunya berselancar di pantai ini.

3. Mengunjungi Jembatan Cinta di Desa Puger

Letak jembatan cinta ini tidak terlalu berjauhan dari keberadaan pantai. Bagi Anda yang beranggapan bahwa di jembatan ini terdapat spot foto berbentuk love, hal tersebut salah besar. Pasalnya jembatan ini dinamakan jembatan cinta karena biasanya banyak orang yang duduk berduaan di jembatan ini.

Jembatan ini bisa dijadikan sebagai salah satu spot foto yang menarik. Karena keberadaannya yang dibelakangi dengan Pantai Puger dan juga pohon mangrove yang tumbuh subur mampu menambah kecantikan spot foto ini.

Fasilitas yang Tersedia di Pantai Puger Jember

Fasilitas di Pantai Puger Jember

Setelah mengetahui sedikit paparan mengenai pantai ini, maka hal satu ini tidak boleh terlewatkan dari kacamata pengunjung. Hal tersebut yaitu fasilitas penunjang wisata. Karena Pantai Puger merupakan wisata bahari, maka fasilitas yang disediakan di antaranya yaitu tempat parkir sebelum akhirnya turun menuju pantai. Dan tentunya lahan tempat parkir di tempat ini luas dan memudahkan pengunjung.

Selanjutnya yaitu terdapat berbagai kamar mandi sebagai sarana untuk membilas badan bagi para wisatawan yang telah selesai bermain air maupun berselancar. Kemudian, setelah selesai bersih-bersih badan, biasanya Anda akan merasa lapar. Santai saja karena hal ini dapat teratasi dengan adanya berbagai wisata kuliner di pantai ini. Mengingat pantai ini sebagai pusat jual beli ikan.

Di tempat kuliner tersebut, Anda bisa merasakan sensasi makan hasil tangkapan laut dengan berbagai macam bentuk olahannya. Tentu saja dengan kondisi ikan yang masih segar. Bagi para wisatawan yang memiliki hobi memancing maupun berselancar pun tak perlu khawatir. Karena, di sekitar pantai ini juga ada beberapa masyarakat yang menyewakan peralatan tersebut.

Itulah sedikit ulasan mengenai Pantai Puger yang berlokasi di Jember dengan ikan laut yang menjadi ikonnya. Bagi Anda yang berada di Jember atau berniat untuk liburan di Jember jangan lupa mampir pantai ini. Maka Anda bisa menikmati wisata alam sekaligus wisata kuliner dalam satu kali tempuh.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here